NUSANEWS.CO.ID – BALIKPAPAN. Suasana penuh tawa dan kehangatan mewarnai acara Family Gathering Keluarga Cendana yang digelar di Pantai Lembayung, Balikpapan, akhir Oktober 2025 lalu. Sekitar 50 anggota keluarga besar keturunan M. Yusuf dan Ambo Nyalla menikmati akhir pekan dengan konsep glamping sambil menikmati indahnya pantai.


Beragam kegiatan seru digelar, mulai dari lomba-lomba yang memancing tawa, doorprize menarik, hingga bingkisan spesial untuk anak-anak dan orang tua. Semua larut dalam suasana gembira dan penuh kebersamaan.
Kemeriahan makin terasa saat seluruh keluarga makan bersama dengan hidangan melimpah. Sambil menikmati angin laut dan suara ombak, suasana akrab antar anggota keluarga makin terasa hangat.
Ketua Keluarga Cendana, Ryan Taufik, yang juga menggagas kegiatan ini, menyebut acara tersebut menjadi momen penutupan arisan periode 2025.
“Alhamdulillah, semua berjalan lancar dan penuh kebahagiaan. Semoga acara seperti ini bisa terus mempererat tali silaturahmi keluarga besar kita,” ujar Ryan dengan senyum puas.
Dengan semangat kekeluargaan yang kental, Cendana Gathering di Pantai Lembayung menjadi bukti bahwa kebersamaan adalah cara terbaik menjaga hubungan antar generasi tetap hangat dan penuh cinta. (mei)



















